Pentingnya Asuransi Jiwa Dalam Kehidupan Sehari-hari


Asuransi jiwa merupakan hal yang sangat penting bagi keluarga. Hal ini dikarenakan asuransi jiwa sebagai perlindungan bagi keluarga jika suatu saat ada kemungkinan buruk yang mungkin terjadi yang menyebabkan hilangnya nyawa seseorang. Inilah berbagai pentingnya asuransi jiwa yang harus sobat Klikasuransiku pahami.

Pentingnya Memiliki Asuransi Jiwa


keluarga bahagia dan nyaman menyadari Pentingnya Proteksi Asuransi Jiwa


Bagi kamu yang belum memiliki asuransi jiwa perlu untuk mempertimbangkan hal ini. Sebab dilihat daripada manfaat yang ada, akan sangat membantu nanti di kemudian hari. Karena merupakan sebuah perlindungan finansial bagi keluarga kelas tentu saja memiliki asuransi jiwa akan sangat penting. Berikut ini beberapa poin pentingnya asuransi jiwa:

1. Asuransi Sebagai Pengganti Pendapatan

Asuransi jiwa merupakan perlindungan untuk keluarga yang ditinggalkan seandainya ada hal buruk yang mungkin terjadi. Disini asuransi berperan sebagai pengganti pendapatan setelah individu meninggal dunia. Artinya kelak jika hal itu terjadi nanti keluarga yang ditinggalkan akan mendapatkan santunan dari asuransi yang dibayarkan.

2. Asuransi Sebagai Sarana Pembiayaan Tanggungan dan Keuangan Lainnya

Maut datangnya kapan saja dan tanpa bisa direncanakan. Oleh karena itu pentingnya seseorang memiliki asuransi apabila suatu saat individu meninggal dan memiliki tanggungan atau pinjaman motor, mobil, utang kartu kredit dan lainnya.

Uang dari polis asuransi jiwa dapat dimanfaatkan oleh keluarga yang masih ada untuk melunasi kewajiban keuangan tersebut. Tanpa asuransi mungkin keluarga akan mengalami kesulitan dengan tanggungan biaya yang ditinggalkan dan lagi bila tanggungan yang ada tidak sedikit.

3. Asuransi Sebagai Tanggungan Biaya Akhir

Pemakaman juga memiliki biaya yang tidak sedikit. Dengan adanya polis dari asuransi jiwa tentunya dapat membantu keluarga untuk pembiayaan yang berhubungan dengan rangkaian proses pemakaman.

4. Asuransi Dapat Dibeli dengan Tarif Rendah

Individu dapat membeli sebuah asuransi dengan biaya yang rendah di usia yang masih muda dan sehat. Hal ini karena saat membeli asuransi akan disesuaikan juga dengan kebutuhan dan kondisi seseorang. Sebagai contoh jika individu membeli asuransi pada usia 30 an maka biaya yang ada juga relatif besar dibandingkan dengan seseorang yang membeli di usia 20 tahunan. Hal ini karena memikirkan resiko yang mungkin terjadi dan juga kondisi kesehatan seseorang karena bertambahnya usia.

Lalu apakah manfaat yang didapatkan sebanding dengan jumlah premi yang dibayarkan? Maka jelas hal ini akan sangat sebanding. Premi yang kamu bayar nantinya akan menjadi perlindungan yang sangat bermanfaat bagi kehidupan kamu dan keluarga di kemudian hari. Nah, untuk produk asuransi jiwa terbaik bisa kamu dapatkan melalui Klikasuransiku.

Klikasuransiku merupakan platform yang bisa kamu gunakan untuk membeli produk asuransi terbaik dari PT. Asuransi Sinar Mas Jiwa. Dengan Klikasuransiku kamu bisa mendapatkan perlindungan yang yang sebanding dengan jumlah premi yang kamu bayarkan. Contoh simulasinya adalah sebagai berikut:

Ketika kamu membeli asuransi jiwa pribadi paket platinum dengan uang pertanggungan RP.5.000.000 maka selanjutnya kamu akan disebut dengan penerima perlindungan. Nah, ketika penerima perlindungan kecelakaan di masa asuransi dan dirawat di rumah sakit, maka akan diganti sebesar Rp.500.000/tahun.

Jika penerima perlindungan kecelakaan di masa asuransi yang mengakibatkan cacat total maka santunan cacat total yang didapatkan sebesar Rp.5.000.000 dan setelahnya asuransi berakhir. Namun, jika penerima perlindungan meninggal dunia bukan dari kecelakaan pada masa asuransi, maka penerima manfaat (keluarga) akan mendapatkan santunan sebesar Rp.5.000.000 dan setelahnya asuransi berakhir.

Dari simulasi ini dapat disimpulkan bahwa manfaat yang akan didapatkan sebanding dengan jumlah premi yang kamu bayarkan. Karena ketika kamu mengalami kecelakaan yang bisa membawa resiko hingga kematian, premi yang sudah kamu bayarkan bisa sangat membantu proses pertanggungan resiko tersebut.

Kapan Waktu yang Tepat Untuk Membeli Asuransi Jiwa?


Umur yang masih muda memberikan harga premi yang lebih rendah


Sebelum memutuskan untuk membeli asuransi jiwa maka seseorang perlu mengetahui jenis-jenis asuransi jiwa yang ada. Asuransi jiwa memiliki beberapa jenis yang bisa dibeli dan disesuaikan dengan kebutuhan yang ada. Sebagian besar jenis asuransi jiwa juga ditentukan oleh kesehatan seseorang.

Oleh karena itu juga tidak jarang jika sebelum memilih jenis asuransi jiwa seseorang akan melakukan pemeriksaan kesehatan untuk menentukan tingkat kesehatannya secara umum. Hal ini dikarenakan hasil pemeriksaan tersebut yang nantinya juga akan digunakan untuk penentuan besarnya premi yang akan dibayarkan. Untuk seseorang dengan usia muda tentu dapat mendapatkan premi yang relatif lebih rendah.

Jadi kesimpulannya, waktu terbaik untuk membeli asuransi jiwa adalah ketika masih muda dan produktif. Pasalnya, jumlah premi yang kamu bayar bisa lebih rendah dan perlindungan terhadap resiko di masa mendatang bisa menjadi lebih matang.

Nah itulah beberapa manfaat pentingnya asuransi jiwa sebagai perlindungan untuk diri sendiri dan juga keluarga. Penting untuk memiliki asuransi jiwa dan akan lebih baik jika disiapkan sejak masih muda, mengingat kondisi tubuh yang masih sehat dan tanggungan yang ada maka kamu akan memiliki kesempatan untuk mendapatkan pembayaran premi yang relatif lebih rendah. Jadi, pastikan kamu melindungi diri dengan asuransi jiwa ya! 


Share :





Artikel Lain


Buat kamu generasi milenial, Apakah kamu merasa perlu untuk memiliki asuransi jiwa? Ternyata sekarang waktunya kamu peduli dengan asuransi jiwa!

Selengkapnya

Sebuah survei yang dilakukan oleh GoBankingRates pada bulan Februari 2018 lalu, ditemukan fakta bahwa semakin banyak generasi milenial tidak memiliki tabungan sama sekali. GoBankingRates menemukan bahwa anak muda di AS yang berusia 18-24 tahun memiliki saldo tabungan kurang dari US$1.000 atau hanya sekitar Rp 14,6 juta. Bahkan yang tidak memiliki tabungan sama sekali ada hampir separuh di antara mereka.

Selengkapnya

Semua orang tentu ingin memperoleh kebebasan finansial. Sebagian orang mencapai tujuan itu dengan menjadi pemilik bisnis atau investor. Jenis investasi apa yang bisa dilakukan saat ini?

Selengkapnya

Powered by
Bagian dari Sinar Mas

Pilihan Pembayaran

Kebijakan Privasi | Copyright 2018 PT Asuransi Simas Jiwa

PT Asuransi Simas Jiwa telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Follow Us
Version 2.11.0

Powered by
Bagian dari Sinar Mas

Pilihan Pembayaran


PT Asuransi Simas Jiwa telah Berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Follow Us
Copyright 2022 PT Asuransi Simas Jiwa
Version 2.11.0
klikasuransiku.com - 2022
cookies Situs ini menggunakan cookies, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai cara kerja cookies, silahkan baca di kebijakan privasi kami.