Belajar dari 5 Kisah Pengusaha Sukses dari Nol di Indonesia


Menjadi pengusaha sukses memang tidak mudah karena ada beberapa aspek yang perlu diperhatikan dan prosesnya pun juga tidak singkat. Tentunya dalam proses menjalankan dan mengembangkan sebuah bisnis ada banyak hal yang dilalui supaya bisnis bisa terus berjalan dan bertahan. Ada beberapa pengusaha sukses tanah air yang kisahnya dalam mengembangkan bisnisnya perlu diketahui dan dijadikan sebagai motivasi diri. Siapa saja mereka? Klikasuransiku akan memberikan daftar selengkapnya berikut ini.

Belajar dari 5 Kisah Pengusaha Sukses dari Nol di Indonesia

Inilah beberapa kisah pengusaha yang terbilang sukses dan diharapkan bisa menjadi inspirasi bagi kamu:

1. Johnny Andrean


Usaha Salon Johnny Andrean

Pengusaha sukses di Indonesia yang pertama ada Johnny Andrean yaitu pemilik dari brand J.Co. Nama J.Co tentu sudah banyak dikenal masyarakat luas di Indonesia yang masih banyak orang salah menduga brand tersebut merupakan waralaba luar negeri yang cabangnya ada di Indonesia. Johnny Andrean adalah pemilik J.Co yang awalnya adalah pemilik salon kecantikan yang juga terkenal dan ternama.

Jiwa wirausahanya sangat tinggi sehingga kesuksesan di dunia salon kecantikan tidak membuatnya berhenti di situ saja. Johnny pun membuka franchise dari Singapura yaitu BreadTalk di tanah air ini. Ilmu yang didapatkannya saat membuka gerai franchise tersebut digunakan untuk memulai usahanya sendiri di bidang kuliner yaitu J.Co Donuts and Coffee di tahun 2005. Sekarang sudah ada sekitar 100 gerai J.Co yang tersebar di seluruh Indonesia.

2. Mesty Ariotedjo

Nama Mesty Ariotedjo sering terdengar di bidang kesehatan karena memang ia seorang dokter. Hobinya bermain harpa pun menjadikannya sebagai pemain harga terkenal. Mesty memiliki ide-ide yang brilian yang dituangkannya di portal WeCare.id. Portal itu dibuat untuk mengumpulkan uang yang nantinya diberikan pada pasien yang ada di daerah terpencil. Dari usaha tersebut Mesty pun masuk dalam list pengusaha sukses yang ada di tanah air dengan kategori Healthcare and Science.

3. Jason Lamuda


Usaha Industri Fashion Jason Lamuda

Pecinta dan penggemar dunia fashion pasti tidak asing dengan nama pengusaha sukses yang satu ini. Jason pernah bekerja sebagai Business Analyst di McKinsey and Company. Dari pengalamannya selama dua tahun di sana membuat ia bisa membuka startup digital miliknya sendiri. Akhirnya sekarang Jason telah menjadi orang yang terkenal di bidang fashion dengan mengusung brand Berrybenka.com.

Berrybenka.com sejak dirintis langsung mengalami kemajuan yang sangat pesat. Akhirnya sekarang tak hanya fokus pada fashion, produk Berrybenka.com juga merambah pada skincare, makeupa, juga apparel olahraga. Jangkauan pasarnya pun sudah semakin luas tak hanya untuk masyarakat Indonesia saja namun sudah go Internasional.

4. Hendy Setiono

Pernah tahu Kebab Baba Rafi? Hendy Setiono ini adalah sosok yang menciptakan Baba Rafi yang asli dari Indonesia. Hanya dengan modal 4 juta rupiah, Hendy memberanikan dirinya untuk memulai bisnis di bidang kuliner khususnya makanan khas Timur Tengah yaitu Kebab. Sekarang ini cabangnya sudah banyak dan tak terhitung di Indonesia, bahkan di Filipina, Malaysia, Cina, dan Sri Lanka kebab Baba Rafi menjadi favorit semua kalangan.

Tidak puas hanya dengan memiliki banyak cabang baik di dalam dan luar negeri, Hendy masih mengembangkan sayap dengan membuat website babarafi.com yang fokus pada penjualan franchise kebab Turki Baba Rafi. Ia pun menjadi pelopor waralaba dari Indonesia yang sangat sukses dan terkenal di dunia.

5. Diajeng Lestari


Usaha Industri Jilbab Diajeng Lestari

Bagi yang suka memantau dunia fashion tentu brand HijUp tidak asing lagi di telinga. Diajeng Lestari inilah yang berada di balik nama HijUp. Ia membuat beragam model dan corak hijab atau kerudung yang bisa digunakan muslimah di Indonesia agar terlihat lebih cantik dan modis.

Setelah sukses dengan hijab atau kerudung, Diajeng mulai menambah produknya atau koleksinya pada pakaian seperti longdress, tunik, dan sejenisnya.  Diajeng memulai bisnisnya di tahun 2011 dan berkembang setelah itu hingga dikenal dan digemari banyak muslimah di tanah air.

Dari kelima pengusaha sukses yang diulas di sini, semuanya memiliki perjalanan yang tidak mudah untuk bisa memiliki usaha yang besar dan terkenal. Mungkin berangkat dari pengalaman, hobi, atau terbesit ingin memulai bisnis sendiri yang penting ada niat, skill, dan modal tentu menjadi pengusaha sukses bisa dilakukan siapa saja. 


Share :





Artikel Lain


Seperti halnya dunia kuliner, fashion, dan kesehatan, pergantian tahun ini akan diwarnai pula dengan perubahan tren di dunia keuangan. Sejumlah tren keuangan di tahun 2018 akan masih dijalankan di tahun 2019. Bahkan secara intensitas dan pelaku akan semakin bertambah sehingga tren keuangan tersebut semakin populer di masyarakat.

Selengkapnya

Jelang akhir tahun, mulai bertebaran acara-acara seru. Mulai dari festival musik, festival film, sampai festival konten digital. Apapun festival dan konser yang akan didatangi, ada beberapa tips simpel biar terasa maksimal saat menikmati acaranya.

Selengkapnya

Sejak dahulu, ayah punya peran penting dalam pola asuh anak. Tak hanya pandai menafkahi keluarga, namun sosok seorang ayah dianggap wajib memiliki beberapa keterampilan yang mampu membuatnya jadi panutan sang buah hati.

Selengkapnya

Powered by
Bagian dari Sinar Mas

Pilihan Pembayaran

Kebijakan Privasi | Copyright 2018 PT Asuransi Simas Jiwa

PT Asuransi Simas Jiwa telah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Follow Us
Version 2.11.0

Powered by
Bagian dari Sinar Mas

Pilihan Pembayaran


PT Asuransi Simas Jiwa telah Berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Follow Us
Copyright 2022 PT Asuransi Simas Jiwa
Version 2.11.0
klikasuransiku.com - 2022
cookies Situs ini menggunakan cookies, untuk mengetahui lebih lanjut mengenai cara kerja cookies, silahkan baca di kebijakan privasi kami.