Pasti sudah tidak asing lagi dengan singkatan UMKM bukan? UMKM adalah Usaha mikro, kecil, dan menengah. Di tanah air sudah semakin banyak UMKM yang bisa dijadikan sebagai tempat untuk mencari penghasilan. Ada puluhan jenis UMKM yang ada di Indonesia ini dan semua tentunya memberikan keuntungan.
5 Jenis UMKM yang Populer di Indonesia
Diantara banyaknya jenis UMKM yang ada, ada beberapa UMKM populer Indonesia yang sangat ramai peminat dan persaingan di dalamnya pun juga sangat ketat. Inilah beberapa jenis UMKM yang sangat populer tersebut:
1. Bidang Fashion
Dunia fashion menjadi salah satu bidang yang banyak sekali diminati oleh masyarakat untuk mencari penghasilan. Hal ini dikarenakan kebutuhan sandang masuk dalam kategori kebutuhan primer yang pastinya selalu dicari oleh setiap orang. Fashion ini bisa mencakup baju, celana, underwear, juga sepatu.
Semua itu tentunya dibutuhkan setiap orang untuk melakukan aktivitas sehari-hari. Tak heran jika bidang fashion ini diminati banyak orang dalam membuka bisnis sendiri atau UMKM. Menyediakan salah satu kebutuhan pokok tentu bisnis tidak tersebut tidak akan matinya karena akan selalu dicari. Di Indonesia banyak sekali orang yang mulai memiliki bisnis sendiri di dunia fashion ini.
2. Kecantikan
Jenis UMKM yang berikutnya adalah make up, ini juga bisa menjadi salah satu UMKM yang akan mendatangkan banyak untung. Sebab, seperti yang kita tahu wanita selalu membutuhkan make up dan perlengkapan kecantikan lain. Bahkan akhir-akhir ini semakin banyak orang yang membuat branding sendiri skincare yang bisa mengatasi banyak masalah kulit pada wanita.
Respon dari masyarakat soal skincare ini sangat baik sehingga bisnis ini semakin diminati banyak orang. Akan lebih bagus jika target pasar tak hanya wanita saja tapi pria juga masuk dalam daftar target pasar. Gunakan bahan berkualitas dalam membuat make up dan skincare sehingga hasil yang didapat pelanggan memuaskan jadi produk akan terus dibutuhkan.
3. Perlengkapan Bayi
Angka kelahiran di tanah air setiap harinya tinggi. Banyak sekali bayi yang membutuhkan perlengkapan bayi sehingga ini pun bisa dijadikan peluang membuka UMKM sendiri. Membuka took khusus untuk perlengkapan bayi akan sangat membantu sekali dan tentu selalu dicari masyarakat.
Apalagi jika ada selisih harga yang bisa membuat orang bisa lebih hemat. Perlengkapan bayi selalu dibutuhkan dan akan selalu ada permintaan setiap harinya, cocok untuk dijadikan bisnis kecil sendiri di rumah.
4. MUA (Make up Artist)
Jenis UMKM yang satu ini juga mulai marak di tanah air. Banyak orang yang awalnya tidak ada bayangan menjadi MUA atau make up artist malah sekarang bergantung pada profesi tersebut. Berawal dari suka coba-coba dan rasa ingin tahu serta semangat belajar, menjadi MUA bisa dilakukan siapa saja tanpa mengenal usia dan gender.
MUA ini semakin banyak yang mencari karena memang sekarang setiap acara membutuhkan penampilan yang memukau dan tentu lebih banyak orang yang suka cara instant daripada harus repot memakai make up sendiri. Dulu mungkin profesi sebagai MUA ini tidak terlalu digandrung, namun di era global bisnis MUA ini bisa mendatangkan uang cukup banyak setiap bulan.
5. Kuliner
Selanjutnya ada UMKM di bidang kuliner. Bagi yang suka sekali memasak atau mungkin membuat kue, membuat kreasi makanan yang unik, cocok sekali terjun dalam bisnis ini. Bisnis kuliner ini juga termasuk pada bisnis yang selalu dicari dan dibutuhkan masyarakat. Hal ini karena pangan masuk dalam kebutuhan pokok.
Nah, banyaknya jenis UMKM di tanah air ini artinya banyak peluang orang untuk meraih sukses. Jenis UMKM yang popular tersebut tidak membutuhkan modal yang besar jadi siapa saja bisa membuka bisnis kecil yang mendatangkan untung baik dari fashion, kecantikan, sampai kuliner. Jadi, manakah bidang UMKM yang ingin Anda coba?
Buat kamu generasi milenial, Apakah kamu merasa perlu untuk memiliki asuransi jiwa? Ternyata sekarang waktunya kamu peduli dengan asuransi jiwa!
SelengkapnyaSebuah survei yang dilakukan oleh GoBankingRates pada bulan Februari 2018 lalu, ditemukan fakta bahwa semakin banyak generasi milenial tidak memiliki tabungan sama sekali. GoBankingRates menemukan bahwa anak muda di AS yang berusia 18-24 tahun memiliki saldo tabungan kurang dari US$1.000 atau hanya sekitar Rp 14,6 juta. Bahkan yang tidak memiliki tabungan sama sekali ada hampir separuh di antara mereka.
SelengkapnyaSemua orang tentu ingin memperoleh kebebasan finansial. Sebagian orang mencapai tujuan itu dengan menjadi pemilik bisnis atau investor. Jenis investasi apa yang bisa dilakukan saat ini?
SelengkapnyaPromo Terbaik!!!
Artikel Terbaru
Siapkan Dana Pendidikan Anak, Begini Cara Mudah Mewujudkannya